Minggu, 08 Maret 2015

Buatkan Untukku Rumah di Syurga

Bagiku,apa yg kumiliki saat ini sudah lebih dari cukup. Suami yang sholeh dan anak-anak yg sholeh/ah,InsyaAllah. Rumah walaupun menurut kita sederhana, itu sudah luar biasa. Walau terkadang kita masih suka terpana dengan mereka yang punya rumah besar dan elit, atau ngiler ngliat orang mengendarai mobil nyaman nan mewah... manusiawi kurasa. Tapi itu hanya kenikmatan dan kenyamanan di dunia...

Allah yang Maha Kaya berfirman :
 ”Harta dan anak-anak adalah perhiasan kehidupan dunia” (QS. Al-Kahfi : 46).
yang namanya perhiasan memang indah bila dipandang,tapi belum tentu membuat si empunya tenang memilikinya.. Kita memang harus banyak berkorban dan bekerja keras untuk kehidupan kita. Tapi kerja keras dan pengorbanan kita bukan semata-mata untuk kenikmatan dunia, tapi upaya untuk mendapatkan kebahagiaan di akhirat. Sia2 rasanya kalau seandainya kita terlalu ngoyo di dunia,kalau akhirat kemudian terlalaikan. Karena :
”Sesungguhnya kehidupan dunia itu hanyalah permainan, suatu yang melalaikan, dan perhiasan” (Qs. Al-Hadiid : 20).
Perjalanan kita mengarungi hidup bersama, adalah perjalanan yang luar biasa,banyak menyadarkan aku akan banyak hal. Menyadarkan aku betapa banyak nikmat yang seharusnya kita syukuri.

Sebagai Makmum...aku ingin dibimbing agar kelak dapat tinggal di istana indah di syurga-Nya.
Ingatkan aku yang pasti tidak sempurna. Ikhlaskan aku bekerja untuk dakwah. Karena doa yg kupanjatkan saat akan menikah adalah aku ingin mendapat suami yg mndukung kerja dakwahku. Begitu pula dengan apa yang kita miliki saat ini...juga bisa bermanfaat untuk ummat. Biarlah kita tinggal di rumah yang sederhana, tapi tetap aku minta, buatkan aku rumah di syurga...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar